Paling Gampang, Begini Cara Membuat Artikel Untuk Tugas Kuliah
Membuat tugas kuliah, khususnya artikel itu bisa dikatakan gampang-gampang susah. Gampang bagi penulis artikel yang terbiasa menulis dan memiliki banyak pengetahuan. Dan akan terasa sangat sulit bagi mereka yang tidak suka menulis. Apabila Anda tidak menyukai dunia menulis dan kebetulan anda harus membuat artikel untuk tugas kuliah, maka cara membuat artikel untuk tugas kuliah yang akan Ngadmin tulis di bawah ini mungkin bisa membantu Anda.
Cara Membuat Artikel Tugas Kuliah
Membuat rencana tulisan
Hal pertama yang perlu dilakukan adalah membuat rencana yang
berkaitan dengan artikel yang ingin ditulis. Rencana yang dimaksud meliputi apa
pokok utama dari artikel, tujuan menulis artikel, sumber informasi yang
digunakan untuk menulis artikel, menentukan judul dan lain sebagainya. Dengan
merencanakan semua itu, menulis artikel akan terasa lebih mudah.
Untuk pemilihan judul, bisa ditentukan di awal tulisan, bisa
juga di akhir saat tulisan sudah selesai. Ada plus minus dalam penentuan judul
diawal atau diakhir. Bila menentukan judul di awal, Anda bisa membatasu penulisan
Anda. Jadi saat menulis Anda bisa fokus membahas tentang hal yang berhubungan
dengan judul saja, tanpa harus melebar kemana-mana.
Jika menentukan judul di akhir maka keuntungannya adalah
Anda bisa bebas menuliskan semua hal yang Anda pikirkan dan saat artikel
selesai ditulis, Anda bisa menentukan pokok pembahasan dari tulisan Anda dan
membuat judul yang sesuai.
Mengetahui struktur artikel
Karena untuk tugas kuliah, biasanya ada persyaratan khusus yang
berhubungan dengan struktur penulisan atau persyaratan lain dalam pembuatan
artikel. Nah Anda harus betul – betul mengetahui dan memahami persyaratan –
persyaratan itu agar bisa mendapatkan nilai yang sempurna. Struktur artikel
biasanya hanya judul, pembuka, isi, dan penutup.
Memahami informasi dengan baik
Cara membuat tugas artikel selanjutnya ini berhubungan
dengan langkah pertama yaitu sumber informasi untuk menulis artikel. Jadi jika
Anda sudah mendapatkan sumber yang tepat, yang terbukti kebenarannya, maka yang
harus dilakukan selanjutnya adalah membaca dan memahami inti dan pembahasan
dalam sumber informasi tersebut. Semisal ada poin penting catat atau tandai.
Sangat dianurkan untuk memiliki sumber lebih dari satu agar tulisan lebih bisa
berkembang dan memiliki berbagai sudut pandang. Bila anda sudah cukup memahami
apa yang ada dalam sumber informasi, penulisan artikel bisa mengalir sesuai
dengan apa yang Anda pikirkan. Jadi tuliskan apa yang ada di pikiran Anda.
Membuat garis besar tulisan atau kerangka tulisan
Mulai menulis
Setelah memiliki sumber informasi yang cukup dan kerangka
tulisan sudah dibuat, maka Anda sudah bisa mulai menulis. Tulisalah setiap poin
sesuai dengan kerangka yang telah disusun. Pada tahap ini, tulisan Anda pasti
akan mengalir sesuai dengan yang Anda pikirkan. Anda tidak perlu khawatir
apabila belum mahir menulis, yang harus dilakukan hanyalah menulis sesuai apa
yang ada dalam pikiran Anda. Jangan berhenti hanya untuk mengoreksi tulisan. Tulisan
bisa dikoreksi dan dibenahi saat Anda selesai menulis. Jika mulai mengoreksi
setelah berhasil menyelesaikan satu kalimat, takutnya ide yang terlintas di
benak Anda sebelumnya hilang.
Membaca ulang dan mengedit artikel
Setelah selesai menulis artikel, Anda baru bisa memulai
untuk mengedit artikel. Anda bisa memulai untuk membacanya per kalimat. Apabila
ada kalimat yang kurang pas atau kurang nyambung, Anda bisa langsung
mengeditnya. Begitu pula dengan tulisan yang salah ketik, bisa langsung Anda
perbaiki.
Meminta pendapat orang lain
Agar artikel menjadi lebih bagus, Anda bisa meminta pada
teman Anda untuk membaca dan mengoreksi apabila ada kesalahan kata atau
kalimat. Kalau bisa pilih teman atau pembaca yang memang sudah ahli di bidang
tulis-menulis. Meskipun menurut Anda sudah benar, orang lain yang membaca belum
tentu berpikiran sama. Maka dari itu Anda perlu meminta pendapat mereka.
Semisal ada yang mesti diperbaiki, Anda bisa langsung memperbaikinya.
Hal yang Perlu Dihindari Saat Membuat Artikel Tugas Kuliah
Setelah mengetahui cara membuat tugas kuliah artikel di
atas, tidak ada salahnya jika Anda mengetahui juga tentang hal-hal yang perlu
dihindari saat menulis artikel. Beberapa hal yang dimaksud antara lain yaitu
tulisan berbelit-belit, mengulang gagasan berlebihan, menggunakan kalimat yang
tidak penting, dan menggunakan istilah yang salah.
Sangat disarankan bagi Anda untuk menulis artikel tanpa
berbelit-belit. Saat membahas inti tertentu, buatlah kalimat yang berhubungan
dengan inti yang dimaksud, jangan berbasa-basi terlalu jauh atau terlalu
melebar dari inti utama. Jangan mengulang juga hal yang pernah dibahas
sebelumnya. Hal yang perlu dihindari tersebut biasanya juga akan terlihat saat
Anda meminta orang lain untuk mengoreksi tulisan, jadi jangan lupa meminta
orang lain untuk membaca dan memberikan saran terkait tulisan Anda.
Penutup
Itulah cara membuat artikel tugas kuliah yang berhasil ngadmin
rangkum dari beberapa sumber, semoga cara membuat artikel tugas kuliah ini
membantu anda dalam menyelesaikan tugas kuliahnya.
Posting Komentar untuk "Paling Gampang, Begini Cara Membuat Artikel Untuk Tugas Kuliah"